Forum Orisinil

Kategori Umum => Lounge => Topic started by: didiek on July 30, 2016, 06:28:54 PM

Title: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: didiek on July 30, 2016, 06:28:54 PM
*NASIB TRAGIS YAHOO*

Yahoo diakuisisi Verizon hari ini. Akhir tragis ikon internet yang begitu adi daya. Saya juga masih pakai email akun yahoo sampai sekarang. Tragisnya Yahoo hanya diakusisi Verizon dengan nilai 65 Triliun. Padahal di tahun 2000, nilai Yahoo sekitar 1300 Triliun. Bahkan 6 tahun lalu Yahoo sempat ditawar Microsoft 650 Triliun. Nggak dilepas. Sekarang dilepas di harga 65 Triliun. Apes.

Kisah kejatuhan Yahoo adalah kisah kelam tentang innovator dilemma. Ketika jaya terbuai. Malas atau lupa berinovasi. Banyak analis yang mempertanyakan kenapa yang dulu melahirkan Facebook bukan Yahoo yang saat itu punya segalanya? Banyak analis yang tertegun kenapa yang melahirkan Instagram bukan Yahoo yang dulu punya flickr yang perkasa. Itulah misteri inovasi yang selalu penuh misteri. Sama dengan kekagetan kenapa Sony bisa tumbang dalam smartphone war? Padahal dulu Sony adalah raksasa elektronik dunia.

Selalu terjadi, saat jadi market leader, kecenderungan perusahaan raksasa selalu meremehkan pemain baru dan kecil. Noktah kecil doang kata Nokia saat android hadir. Mainan anak kampus doang kata Yahoo saat Facebook hadir. Saat Instagram hadir, Yahoo dengan flickr santai saja karena yakin dengan kebesaran dan kejayaan mereka.

Ternyata itu penyakit khas innovator. Terlalu yakin dengan produk sendiri. Cuek terhadap lawan baru dan kecil. Yahoo merasakannya hari ini dengan amat menyedihkan. Saat jaya Yahoo juga pernah ditawari membeli Google di tahun 2002 dengan harga 13 Triliun. Tapi Yahoo menolak dengan alasan kemahalan. Tahu berapa nilai Google sekarang? 8000 Triliun saja.
Itulah takdir Yahoo batal dapat untung 8000 Triliun, malah harus dijual dengan harga hanya 65 Triliun.

Creative Destruction: Anda harus rela mengubur produk sendiri, sebelum dilibas rival tanpa ampun.

Source: Bussiness Life
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: mabruk on July 30, 2016, 06:36:30 PM
Status di atas ada kaitannya dg otomax apa tdk ya?
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: fatan4na on July 31, 2016, 05:36:02 AM
Status di atas ada kaitannya dg otomax apa tdk ya?


ada?

IM nya gak ada berfungsi lagi di otomax.

NB: hati2 memahaminya, ntar malah rame lagi
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: citraselular on July 31, 2016, 07:44:28 AM

IM nya gak ada berfungsi lagi di otomax.

NB: hati2 memahaminya, ntar malah rame lagi

 ;D ;D ;D ;D ;D ;D
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: langit on July 31, 2016, 08:19:19 AM

ada?

IM nya gak ada berfungsi lagi di otomax.

NB: hati2 memahaminya, ntar malah rame lagi
;D ;D ;D ;D ;D ;D
ikuti saja... ;D
keep stay n cool 8)
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: abe on July 31, 2016, 08:49:33 AM
Jempol 3 buat pak didiek ... sudah waktunya gathering biar enak Ngobrolnya  ;D ;D ;D
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: mabruk on July 31, 2016, 12:27:58 PM
Jempol 3 buat pak didiek ... sudah waktunya gathering biar enak Ngobrolnya  ;D ;D ;D

S7
Kebersamaan
Keterbukaan
Komunikasi
Tetap menjadi hal penting agar tetap bisa ber-INOVASI

Ada tidak ya grup WA atau Telegram yang di dalamnya terdapat P. Yusuf, Dealer, dan Reseller Otomax?
Ini cukup menjadi alternatif dan hemat waktu, biaya, dan tenaga sebelum gathering diadakan
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: aviva arifin on July 31, 2016, 04:08:45 PM
Komentar, mengkritik paling mudah, yang menjalani.... ajoooour... boosss...  ;D

#Keplok Ora Tombok....  ;D
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: Doa_Ibuku on August 01, 2016, 11:36:32 AM
Komentar, mengkritik paling mudah, yang menjalani.... ajoooour... boosss...  ;D

#Keplok Ora Tombok....  ;D

tetep semangat mawon, ben mboten ajoor ws di telateni wae,, jd makelar pulsa  ;D ;D
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: alatsari on August 01, 2016, 04:50:31 PM
"kacang lali karo lanjarane" krn sdh besar lupa dg asal usulnya, ternyata semua berawal dr kecil, krn sdh besar yg kecil di tggalkan
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: madkios on September 02, 2016, 06:29:39 PM
"kacang lali karo lanjarane" krn sdh besar lupa dg asal usulnya, ternyata semua berawal dr kecil, krn sdh besar yg kecil di tggalkan

Ngono Toh
Title: Re: NASIB TRAGIS YAHOO - penyakit khas innovator
Post by: H3RRY on November 25, 2016, 09:54:14 PM
S7
Kebersamaan
Keterbukaan
Komunikasi
Tetap menjadi hal penting agar tetap bisa ber-INOVASI

Ada tidak ya grup WA atau Telegram yang di dalamnya terdapat P. Yusuf, Dealer, dan Reseller Otomax?
Ini cukup menjadi alternatif dan hemat waktu, biaya, dan tenaga sebelum gathering diadakan

sudah coba masuk kesini blm om:

https://telegram.me/SAHABATOTOMAX