Author Topic: melatih otak kanan  (Read 5332 times)

Andi Jaderock

  • Sr. Member
  • ****
  • Posts: 1,081
melatih otak kanan
« on: June 03, 2011, 10:20:36 AM »
Mengoptimalkan kinerja otak kanan

Otak kiri merupakan bagian otak yang bertugas berfikir secara kognitif dan rasional. Bagian ini memiliki karakteristik khas yang bersifat logis, matematis, analitis, realistis, vertikal, kuantitatif, intelektual, obyektif, dan mengontrol sistem motorik bagian tubuh kanan.

Otak kiri memiliki karakter antara lain mengontrol gerak motorik tubuh kanan – masuk akal, sistematis, mekanis – matematis, hitung-hitungan – analisa, bahasa, gambar, kata-kata – karakter garis lurus, paralel – detil, menguasai, sasaran/target – kecerdikan, keduniawian – realita dan dominan, langsung – aktif, berorientasi pada jumlah – identitas, membaca, menulis – tujuan akhir, target sasaran – bertahap-tahap dan berdasar permintaan – kecenderungan pada diri sendiri – kecenderungan lebih ke dalam diri.


Sebaliknya, otak kanan merupakan bagian otak yang berfikir secara afektif dan relasional, memiliki karakter kualitatif, impulsif, spiritual, holistik, emosional, artistik, kreatif, subyektif, simbolis, imajinatif, simultan, intuitif, dan mengontrol gerak motorik bagian tubuh sebelah kiri.

Otak kanan memiliki karakter antara lain : mengontrol gerak motorik tubuh kiri – karakter hubungan antar manusia – akustik, bunyi,musik – artistik, seni, kreativitas – simbol-simbol, sensualitas, ruang – intuisi, imajinasi, persamaan – terus-menerus, tetap, jelas – emosi-emosi, gambaran perasaan – terbuka, mengutamakan perasaan – berorientasi pada kualitas – penggandaan dan proses – spiritual dan penampakan – peduli dengan pihak lain – kepedulian pada alam dan situasi.

Sedangkan bagian otak kecil yang berada di sebelah bawah, bertugas mirip mesin perekam seluruh kejadian yang berlangsung dalam kehidupan kita. Otak kecil seringkali mengagetkan kita dengan memberikan informasi secara tiba-tiba mengenai sesuatu yang tidak kita sadari sebelumnya.

Namun, seluruh sistem pendidikan di Indonesia serta beragam aspek kehidupan ternyata hanya mampu mengembangkan belahan otak kiri tersebut. Otak kanan bahkan hanya dipandang sebagai sesuatu yang hanya bisa mendasari seseorang untuk menjadi seniman besar. Orang yang tidak akan menjadi seniman, tidak perlu mengembangkan otak kanannya. Akibatnya, kita menjadi terbiasa berfikir dengan hanya menggunakan otak kiri.

Berikut beberapa tips untuk melatih otak kanan


Eight game

Pura-puralah menulis angka delapan tidur atau simbol ? di udara dengan tangan kiri dan kanan secara bersama-sama. Permainan sederhana ini bertujuan untuk menyeimbangkan syaraf motorik kiri dan syaraf motorik kanan. Cobalah dan teruskanlah permainan ini setelah sarapan, selama dua menit setiap hari.

Thumb game
 
Acungkanlah jempol tangan kiri dan kelingking tangan kanan, sambil menyorongkan kedua belah tangan ke arah kanan. Sebaliknya, acungkanlah jempol tangan kanan dan kelingking tangan kiri, sambil menyorongkan kedua belah tangan ke arah kiri. Permainan sederhana ini bertujuan untuk menyeimbangkan syaraf motorik kiri dan syaraf motorik kanan. Cobalah dan teruskanlah permainan ini bersama teman-teman setelah makan siang, selama dua menit setiap hari.

Pattern game
 
Gambarlah pola-pola tertentu di atas kertas kosong, dengan tangan kiri dan kanan secara bersama-sama, ke arah dalam, luar, atas, dan bawah. Selain bertujuan untuk menyeimbangkan syaraf motorik kiri dan syaraf motorik kanan, permainan unik ini juga dapat menggali potensi visual. Cobalah permainan ini selama dua menit setiap hari, minimal 14 hari berturut-turut.

Specific crawl
 
Gerakkan tangan kanan serentak dengan kaki kiri. Kemudian balaslah, gerakkan tangan kiri serentak dengan kaki kanan. Idealnya, siku tangan menyentuh lutut. Iringi pula dengan lagu favorit. Selain bertujuan untuk menyeimbangkan syaraf motorik kiri dan syaraf motorik kanan, gerakan ini juga dapat membuat pikiran terbuka terhadap hal-hal yang baru. Cobalah gerakan ini secara 10 menit setiap hari, minimal 14 hari berturut-turut.

Specific posturing
 
Bertumpulah di lantai dengan lutut kiri dan tangan kanan. Sementara itu, kaki kanan diluruskan ke belakang dan tangan kiri diluruskan ke depan. Posisi ini bertujuan untuk mengaktifkan syaraf-syaraf tertentu secara umum dan otak kanan secara khusus. Cobalah posisi ini selama 10 menit setiap hari, minimal 14 hari berturut-turut.

Specific relaxing
 
Tip ini khusus anak-anak. Pertahankan posisi relaksasi setengah tengkurap. Biasakan pula posisi ini ketika anak tidur. Semakin dini, semakin baik. Biasakan pula posisi ini ketika anak sakit, sambil dipeluk oleh orang tua. Dengan demikian, otak anak berada dalam frekuensi alpha dan anak akan merasa damai karenanya.

Rotated reading
 
Balikkan sebuah tulisan (atas bawah), lalu bacalah tulisan tersebut dari kanan ke kiri. Cobalah dan teruskanlah kebiasaan baru ini selama 2 menit setiap hari.





ɥɥɥɥɥɥɥɥɥɔɐɐʎ nʎuıʇuoʞ ƃuɐʎ ''ɐɾɐ ʇıuǝɯ 2 ɐɯɐlǝs ıɹɐɥ dɐıʇ snɹǝʇ uɐʞnʞɐl ''lısɐɥɹǝq ɯnlǝq ɐʞıɾ กก ʞılɐqɹǝʇ ʞɐpıʇ ıuı uɐsılnʇ ɐʍɥɐq ɐsɐɹǝɯ 2ɹɐuǝq ɐpuɐ ıɐdɯɐs ɐɔɐq uɐʞsnɹǝʇ ฟฟฟ ɥɥɐʎ ƃuısnd pɾ ɐlɐdǝʞ ɐdɐuǝʞ ''ɥɥɐʍ


Left-handed foreplay
 
Tip yang boleh juga disebut Kamasutra ini khusus untuk lelaki yang telah menikah. Cumbulah pasangan Anda dengan menggunakan tangan kiri. (Bagi Anda yang belum menikah, jangan khawatir, Anda tetap bisa melakukannya. Caranya? Menikahlah dulu.)

Left-handed handling
 
Peganglah gagang pintu dan bukalah pintu dengan tangan kiri. Cobalah dan teruskanlah kebiasaan baru ini setiap hari.

Left-handed brushing
 
Gosoklah gigi dengan tangan kiri pada pagi hari. Untuk sore atau malam hari, tetaplah menggosok gigi dengan tangan kanan. Cobalah dan teruskanlah kebiasaan baru ini setiap hari.

Left-handed writing
 
Tulislah nama panggilan Anda dengan tangan kiri di atas kertas kosong. Cobalah kebiasaan baru ini minimal 10 kali sehari, minimal selama 14 hari berturut-turut. Niscaya Anda akan menemukan keajaiban, di mana pada hari ke-3 Anda dapat menulisnya dengan sangat mudah.

Left-handed signing
 
Buatlah tanda tangan Anda dengan tangan kiri di atas sehelai kertas kosong. Cobalah kebiasaan baru ini minimal 10 kali sehari, minimal selama 14 hari berturut-turut. Niscaya Anda akan menemukan keajaiban, di mana 2 dari 10 tanda tangan tersebut menyerupai bentuk aslinya.
WA: 0822-6118-2991
Telegram : @andijaderock
Jabber: jaderock78@zm-mobile.com
Gtalk : jaderock168@gmail.com

Iskandar

  • Dealer OtomaX
  • Jr. Member
  • **
  • Posts: 199
Re: melatih otak kanan
« Reply #1 on: June 15, 2011, 12:55:24 PM »
bagaimana dengan orang kidal? apa dilakukan sebaliknya?
Melayani H2H: Token PLN, PPOB, Pulsa All Operator
Trx via IP, IP Gateway, OH, Jabber Private
Free Dukungan Teknis OtomaX
Telegram id: @cs_vikareload / 081245614445

Andi Jaderock

  • Sr. Member
  • ****
  • Posts: 1,081
Re: melatih otak kanan
« Reply #2 on: June 15, 2011, 12:59:19 PM »
bagaimana dengan orang kidal? apa dilakukan sebaliknya?

betul pak bos...intinya menyeimbangkan bagian tubuh dan otak
WA: 0822-6118-2991
Telegram : @andijaderock
Jabber: jaderock78@zm-mobile.com
Gtalk : jaderock168@gmail.com

outhoink

  • User OtomaX --
  • Jr. Member
  • **
  • Posts: 260
Re: melatih otak kanan
« Reply #3 on: June 17, 2011, 04:11:55 PM »
didepan kompie coba praktekkan... bs ketawa2 sendiri saya... wkwkwk... udah ga seiring sejalan...
thx bos aurel infonya... nice...

smartlink

  • telegram = @Ruddy_d
  • Dealer OtomaX
  • Full Member
  • ***
  • Posts: 960
  • Telegram= @Ruddy_d
Re: melatih otak kanan
« Reply #4 on: June 17, 2011, 11:57:31 PM »
betul pak bos...intinya menyeimbangkan bagian tubuh dan otak

satu lagi tambahan.. ningkring.. pake kaki kiri... mules ga... latih teruss tiap hari...  ;D

ModemPool 8-16PORT, SLOT simbox 8 pin ready
.
Hub:WA/SMS/CALL/TELEGRAM / 08176668887